Program Studi Ilmu Pemerintahan mengadakan Kuliah umum ini pada tanggal 25 juni 2021, dilaksanakan dalam rangka untuk menambah pengetahuan luas mahasiswa khususnya mahasiswa Ilmu Pemeritahan dengan tema “Organisasi dan Kepemimpinan (Adaptabel di era pandemic covid-19). Adapun yang mengisi kuliah umum pada Tanggal 25 Juni 2021 ialah Bapak Dr. Tri Widodo W. Utomo., SH., MA.
Bapak Tri Widodo selaku pemateri menyampaikan beberapa poin dalam kuliah umum ini, diantaranya :
1. Teori perjanjian sosial, bahwa Negara harus bertugas dalam melayani masyarakat dan mensejahterakan masyarakat. Kemudian, dalam melaksanakan maka Negara membentuk atau mengangkat pejabat/aparatur.
2. Adm. Negara tidak kebal terhadap disrupsi, termasuk pandemi dan bencana alam sehingga saat ini kita memasuki era VUCA (Ketidakajegan, Ketidakpastian, Kerumitan, Kemenduaan) yang mana kondisi indeks ketidakpastian dunia meningkat signifikan akibat pandemic Covid-19.
3. Adapun dampak disruptif pandemi, bahwa sebelum pandemi Indonesia akan memasuki usia emas pada tahun 2045 yang saat ini APBN 2020 mengalami defisit Rp 956,3 triliun atau setara dengan 6,09% dari PDB kemudian pendapatan negara 2021 sebesar Rp. 1.743 triliun, turun sebesar 21,9% dibanding 2020 sebelum pandemi, yakni Rp. 2.233 triliun.
4. Respon Adm. Negara terhadap krisis yang terjadi akibat pandemi ialah NPV (New Public Values) yang mana menawarkan home-based public management, virtual bureaucracy. Kemudian birokrasi juga harus dinamis.
5. Adanya adaptasi kelembagaan, transformasi kelembagaan, dan menawarkan model kelembagaan yang holakrasi serta reformasi kelembagaan termasuk pembubaran lembaga dan penyederhanaan birokrasi.
6. Model kepemimpinan (Kepemimpinan situasional, Kepemimpinan dalam konflik, Kepemimpinan Perubahan, Kepemimpinan di Era VUCA, Kepemimpinan kolaboratif, Kepemimpinan orkestratif, Kepemimpinan visioner, Kepemimpinan pada masa krisis, Pemimpin yang “Tidak Terbatas”.